BEKERJA DAN BERBAKTI UNTUK KEMAJUAN KTI

Kilang Donggi-Senoro LNG Perkuat Pasokan Gas Sumatera

ENERGI
Kilang Donggi-Senoro LNG Perkuat Pasokan Gas Sumatera
31 Juli 2015

JAKARTA, KOMPAS — Kilang Donggi-Senoro LNG di Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, akan memasok gas bumi untuk Terminal Regasifikasi Arun di Aceh. Kargo pertama berkapasitas 125.000 meter kubik akan diresmikan pada Minggu (2/8). Kilang Donggi-Senoro LNG adalah kilang pertama di Indonesia yang menggunakan skema pemisahan produksi gas di hulu dengan pengolahan gas alam cair di hilir.

Budaya Jadi Keunggulan

Dana Desa
Budaya Jadi Keunggulan
31 Juli 2015

JAKARTA, KOMPAS — Sebanyak 74.000 desa menerima dana desa masing-masing mulai Rp 1 miliar hingga Rp 5 miliar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara tahun ini. Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani mengharapkan ada suatu gerakan desa untuk memberdayakan masyarakat berbasis budaya karena potensi budaya dan wisata masih banyak yang belum dikenal.

Rektor Binus: Pendidikan adalah Kunci Utama Pembangunan Papua

DISKUSI
Rektor Binus: Pendidikan adalah Kunci Utama Pembangunan Papua
Jumat, 31 Juli 2015 | 10:49 WIB
LUCKY PRANSISKA

JAKARTA, KOMPAS.com – Rektor Universitas Bina Nusantara (Binus) Prof Harjanto Prabowo mengatakan bahwa pendidikan merupakan kunci utama mengembangkan sumber daya manusia dan pembangunan di Papua. Pernyataan tersebut sebagai pidato sambutan yang disampaikan oleh Guru Besar Binus University, Bahtiar Saleh Abbas, karena Harjanto berhalangan hadir.

Geologi Papua yang Hiperaktif

GEMPA MAMBERAMO
Geologi Papua yang Hiperaktif
: Ahmad Arif
30 Juli 2015 Ikon jumlah hit 44 dibaca Ikon komentar 0 komentar

Kekayaan sumber daya alam Papua sudah lama dikeruk, bahkan penambangan tembaga dan emas di Timika oleh Freeport termasuk yang paling awal dilakukan setelah Indonesia merdeka. Namun, kondisi geologi Papua yang hiperaktif dan kerap dilanda gempa besar yang terkadang diikuti tsunami, sangat minim dipahami.

Cegah Infeksi Hepatitis B sejak Dini

Penularan dari Ibu ke Bayi Tinggi
Cegah Infeksi Hepatitis B sejak Dini
 30 Juli 2015 Ikon jumlah hit 37 dibaca Ikon komentar 0 komentar

JAKARTA, KOMPAS — Penularan hepatitis B dari ibu ke janin yang dikandungnya masih banyak terjadi di Indonesia. Padahal, imunisasi bagi bayi baru lahir sudah dilakukan. Jika tidak dicegah dan diobati, virus hepatitis pada bayi berpotensi menjadi kronis dan dalam 10-20 tahun bisa berujung pada pengerasan hati, bahkan kanker.

iDaun Mempermudah Penelitian Pertanian

Peranti LUNAK

iDaun Mempermudah Penelitian Pertanian
30 Juli 2015

SALATIGA, KOMPAS — Dosen Fakultas Teknik Elektronika dan Komputer Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga, Iwan Setyawan, menemukan sebuah peranti lunak untuk mengukur luas daun. Peranti lunak tersebut semakin mempermudah peneliti di bidang pertanian dalam melihat pertumbuhan dan perkembangan tanaman.

Enam Provinsi Siap Turunkan Laju Deforestasi

PENURUNAN EMISI
Enam Provinsi Siap Turunkan Laju Deforestasi
 30 Juli 2015

JAKARTA, KOMPAS — Dalam lima tahun ke depan, enam provinsi di Indonesia menargetkan penurunan laju deforestasi sekitar 80 persen, dari rata-rata 343.749 hektar per tahun pada 2001-2009 menjadi 64.749 hektar per tahun. Penurunan deforestasi bertujuan membantu pengurangan emisi gas rumah kaca untuk menghambat laju perubahan iklim.

Singapura Siapkan Diri Jadi Tempat Belajar

 pameran bangunan
Singapura Siapkan Diri Jadi Tempat Belajar
Ikon konten premium Cetak | 30 Juli 2015

JAKARTA, KOMPAS — Kota-kota di dunia didera masalah urbanisasi yang juga terkait ketersediaan energi. Di tengah kondisi itu, bangunan ramah lingkungan menjadi tren yang terus berkembang, termasuk di Indonesia.

Terkait itu penyelenggara pameran Singapore Green Building Week (SGBW) 2015 berkunjung ke Indonesia. Pameran diselenggarakan 31 Agustus hingga 6 September 2015 di Singapura.

RI dan Timor Leste Bahas Pengelolaan Bersama

daerah aliran sungai
RI dan Timor Leste Bahas Pengelolaan Bersama
Ikon konten premium Cetak | 30 Juli 2015

DILI, KOMPAS — Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya bertemu Menteri Pertanian dan Perikanan Timor Leste Estanislau da Silva di Dili, Timor Leste, Rabu (29/7). Mereka membahas rencana pengelolaan daerah aliran sungai yang melintasi kedua negara.

Pages