Publikasi Cetak
Strategi Peningkatan dan Perluasan Pelayanan Dasar bagi Masyarakat Miskin dan Rentan
Strategi Peningkatan dan Perluasan Pelayanan Dasar bagi Masyarakat Miskin dan Rentan merupakan inisiatif Pemerintah Indonesia (disebut sebagai Strategi Lini Depan dalam dokumen ini) dirancang untuk mendukung peningkatan dalam penyediaan pelayanan dasar. Strategi ini merupakan inisiatif lintas sektor yang dikoordinasikan oleh Bappenas bekerjasama dengan kementerian yang terkait; Kementerian Dalam Negeri; Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi; Kementerian Keuangan dan Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.
Pedoman Penyusunan Peraturan Daerah/Peraturan Kepala Daerah Untuk Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa
Pedoman Penyusunan Peraturan Daerah/Peraturan Kepala Daerah Untuk Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa. Buku Pedoman ini adalah sebuah produk dari KOMPAK. Temuan, penafsiran dan kesimpulan dalam pedoman ini tidak mencerminkan pandangan dari Pemerintah Indonesia maupun Pemerintah Australia. Dukungan terhadap studi dan publikasi ini diberikan oleh Pemerintah Australia melalui KOMPAK.
Policy Brief: Praktik Cerdas dari Kabupaten Sidrap
Sulawesi Selatan merupakan propinsi yang capaian program penyediaan sarana air bersih dan sanitasinya bukan yang berada dalam kategori buruk namun juga belum menjadi propinsi yang capaiannya sudah tinggi. Meskipun demikian, sebenarnya terdapat cukup banyak inovasi dan praktik cerdas yang ada di beberapa kabupaten di propinsi ini yang dapat ditularkan ke kabupaten-kabupaten lain untuk peningkatan capaian program sanitasi. Salah satu inovasi dan praktik cerdas itu dapat ditemui diKabupaten Sidrap.