BEKERJA DAN BERBAKTI UNTUK KEMAJUAN KTI

Viddsee Juree Awards

Viddsee Juree Awards (‘Juree’) adalah kompetisi yang dibuat untuk merayakan film-film pendek terbaik dari Singapura, Indonesia, dan Filipina.

Dalam setiap edisi, pembuat film bertalenta cemerlang dari setiap negara akan mengirimkan film pendek mereka untuk dinilai oleh panel juri internasional. Viddsee mengamplifikasi film-film terpilih dan mempromosikan finalis ke komunitas penonton kami.

Kompetisi ini adalah bagian dari komitmen Viddsee untuk mengembangkan jaringan, mendukung komunitas pembuat film lokal serta menginspirasi generasi baru pembuat film di Asia.

Hadiah
Dana Produksi Film Viddsee

Viddsee akan memberikan hadiah sebesar Rp40 juta kepada pemenang Gold Award sebagai Dana Produksi untuk produksi film pendek. Viddsee juga akan memberikan pemenang Silver Award hadiah sebesar Rp20 juta sebagai Dana Produksi. Kedua pembuat film dapat bekerja sama dengan Viddsee Studios mulai dari kreasi ide hingga menyelesaikan dan mendistribusikan proyek ini di platform Viddsee. Proyek dijadwalkan selesai dalam waktu 12 bulan setelah tanggal penganugerahan.

Syarat & Ketentuan

  • Film harus sudah selesai dibuat setelah 1 Januari 2017;
  • Untuk mengikuti kompetisi ini, kalian harus mendaftarkan film mulai 22 April 2019;
  • Batas akhir pendaftaran: 31 Mei 2019;
  • Diperbolehkan bagi film yang sudah tayang dan/atau tersedia secara daring (contoh Youtube, Vimeo);
  • Semua genre film diterima; fiksi, dokumenter dan animasi;
  • Film dapat menggunakan bahasa/dialek asli. Bagi film yang tidak berbahasa Inggris wajib menyertakan subtitle yang tercetak di film atau memberikan file format .srt dengan salinan asli;
  • Viddsee tidak menerima karya yang masih dalam proses penyelesaian atau trailer/cuplikan;
  • Durasi maksimum adalah 30 menit termasuk titel kredit penutup;
  • Film yang terseleksi Viddsee Juree akan ditampilkan di platform Viddsee dan tidak boleh diturunkan dalam kurun waktu dua tahun;

Untuk memenuhi kualifikasi, film harus memenuhi 2 dari 3 poin ini;

  • Sutradara berdomilisi di Indonesia atau Warga Negara Indonesia;
  • Produser Eksekutif dan/atau Produser dan/atau Penulis Skrip harus Warga Negara Indonesia atau berdomisili di Indonesia;
  • Produksi film setidaknya dilakukan 70% di Indonesia.

Informasi lebih lanjut: https://www.viddsee.com/submit/juree/indonesia2019?utm_source=viddsee&utm_medium=carousel&utm_campaign=eye-candy