Kunjungan Wisman ke Malut Meningkat
Posted on Mar 5 2014 - 9:17pm by Poskomalut
TERNATE-PM, Berdasarkan hasil pemantauan dan penghitungan Badan Pusat Statistik (BPS) Maluku Utara (Malut) pada Januari 2014, jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang bertandang ke Maluku Utara, dengan menggunakan fasilitas akomodasi berkisar 48 orang atau naik sebanyak 33,33 persen. Jika dibandingkan dengan jumlah wisman pada Desember 2013, hanya 36 orang.
Sementara jumlah wisatawan nusantara (winus) di bulan yang sama tercatat sebanyak 7.015 orang atau naik sebesar 18,80 persen. Dibandingkan dengan jumlah winus pada Desember 2013 hanya 5.905 orang. “Januari 2014 jumlah keseluruhan tamu asing maupun dalam negeri yang menginap, sebanyak 7.063 orang atau naik 18,89 persen. Dibandingkan dengan Desember 2013 hanya mencapai 5.941 orang,” kata Kepala BPS Malut, M. Habibullah pada Posko Malut belum lama ini.
Dengan tingkat penghunian kamar (TPK) hotel yang berada di Malut, mencapai rata-rata 41,35 persen atau naik sebesar 10,62 poin. Sementara, TPK pada Desember 2013 hanya mencapai sebesar 30,73 persen. “Januari 2014 dengan lama menginap baik tamu asing maupun dalam negeri 289 hari atau naik 0,47 poin. Bila dibandingkan dengan Desember 2013 hanya sebesar 242 hari,” ungkapnya.(mg-01/awy)
Sumber: http://poskomalut.com/2014/03/05/kunjungan-wisman-ke-malut-meningkat/
- Log in to post comments
- 203 reads