BEKERJA DAN BERBAKTI UNTUK KEMAJUAN KTI

Pemkot-Siwabessy Foundation Jalin Kerjasama

Monday, 25 August 2014
Pemkot-Siwabessy Foundation Jalin Kerjasama

Ambon - Pemkot Ambon menjalin kerja sama dengan Siwabessy Foundation (SF) yang bergerak di bidang pendidikan dan kesehatan.

Jalinan kerjasama ini dilakukan karena pihak SF berpendapat masya­rakat Maluku termasuk kota ambon sangat membutuhkan pelayanan dibidang kesehatan dan pendidikan sehingga perlu dibangun kerjasama dengan pemerintah daerah.

“Jadi atas kerjasama ini pemkot berikan apresiasi kepada keluarga besar Prof Siwabessy yang men­datangi kita usai melakukan napak tilas dari Negeri Ulath ke Kota Ambon,” ungkap Wakil Walikota Ambon MAS latuconsina kepada wartawan usai bertatap muka dengan pihak SF di ruang kerjanya, Jumat (22/8).

Dikatakan, apa yang dilakukan oleh pihak SF masih dalam rangka memperingati 100 tahun Prof G A Siwabessy sebagai tokoh nasional di Maluku. Kehadiran SF di Ambon dengan maksud menjadikan kota ini sebagai lokus kerja mereka di bidang kesehatan dan pendidikan.

“Kita nanti dalam waktu dekat akan berbicara dengan salah satu keluarga Prof Siwabessy Ny Mutiah untuk membicarakan teknisnya seperti apa kedepannya untuk membantu masyakat Ambon,” ujarnya. (S-39)
- See more at: http://siwalimanews.com/post/pemkot-siwabessy_foundation_jalin_kerjasama#sthash.iz9Uv0o7.dpuf

Related-Area: