Pemkab Jalin Kerjasama Dengan IAIN Gorontalo
Oleh Aslan Akuba - Tue Apr 15, 10:47 am
TILAMUTA– Upaya Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo untuk dapat meningkatkan mutu serta kualitas pendidikan dan sumber daya manusia di Kabupaten Boalemo, sepertinya ikut memikat jajaran akademisi. Salah satu perguruan tinggi yang tertarik melebarkan sayap ke Kabupaten Boalemo adalah STAIN Sultan Amai Gorontalo.
Hal itu ditandai dengan ditandatanganinya nota kesepakatan antara Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo, dalam hal ini Bupati Boalemo Drs.Rum Pagau, bersama Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Amai Gorontalo Dr.H.Kasim Yahiji, M.Ag.
Penandatanganan Momerandum of Understanding (MoU) tersebut berkaitan penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran, penelitian, pembinaan Desa Tertinggal, pemberdayaan masjid dan pelayanan dakwah masyarakat Senin(14/4)kemarin.Bupati Boalemo Rum Pagau dalam sambutannya, memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan kerjasama antar kedua lembaga tersebut. Menurut Bupati, jalinan kerjasama tersebut dapat mendukung program pendidikan di Kabupaten Boalemo.
Bupati Rum mengungkapkan, pendidikan merupakan hal terpenting untuk merubah mainset masyarakat. Dimana, bila mutu pendidikan dapat berjalan dengan baik dan berkualitas, maka upaya untuk melahirkan masyarakat yang produktif dan mandiri pun akan segera terwujud. “Saya berharap kerjasama ini dapat mengedepankan mutu pendidikan yang baik. Dan saya juga berharap, agar kerjasama ini dapat dijabarkan ke seluruh SKPD,” ungkap Bupati Rum Pagau.Sementara itu, Rektor IAIN Sultan Amai Gorontalo Kasim Yahiji kepada wartawan usai pertemuan kemarin menjelaskan, kerjasama tersebut bertujuan meningkatkan kualitas keberagamaan masyarakat Kabupaten Boalemo.
“Kami ingin meningkatkan kualitas keberagamaan masyarakat,” bebernya. Selain itu, kerjasama tersebut juga diharapkan dapat menciptakan suasana keakraban antara IAIN Sultan Amai Gorontalo dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo.
“Dan, kami juga ingin mewujudkan inovasi serta progress IAIN Gorontalo, sehingga lebih dikenal masyarakat,” katanya.Penandatanganan tersebut dihadiri oleh Wakil Rektor I Dr.H.Ridwan Tohopi, M.Si, Wakil Rektor III Dr.H.Said Subhan Pasongi, M.Pdi, Dekan Fakultas Tarbiyah IAIN Dr.Lukman.Arsyad, M.Pd dan beberapa pejabat dilingkungan Pemda Kabupaten Boalemo, antaralain Asisten bidang Kebijakan Ekonomi Husain Etango, Kadis Kehutanan, Pertambangan dan Energi Yunus Muda, Kepala Inspektorat Taufik Kumali, Sekwan Yakob Musa, Sekretaris BPKAD Darwan Laiya serta Kabag Hukum Ridwan Hemeto. (gip)
Sumber: http://gorontalopost.com/2014/04/15/pemkab-jalin-kerjasama-dengan-iain-gorontalo/
- Log in to post comments
- 107 reads