Saturday, 22 November 2014
Gubernur: Maluku Butuh Adanya Agroforestri
Ambon - Dengan adanya perubahan iklim yang begitu besar, maka wilayah Maluku yang terdiri dari beribu-ribu pulau sangat membutuhkan adanya Agroforestri untuk membangun lingkungan yang asri demi peningkatan dan kesejahteraan masyarakat di daerah ini.
Gubernur Maluku Said Assagaff dalam sambutannya saat membuka kegiatan Seminar Nasional Agroforestri di Kampus Unpatti Poka Ambon, mengaku, pada tahun 2016 mendatang, Maluku akan menjadi tuan seminar Internasional Agroforestri dan untuk event ini Maluku telah siap untuk menyelenggarakannya.
“Karena itu dengan penuh sukacita saya katakan bahwa ini adalah moment penting dan berharga, dimana pemda berkesempatan untuk kembali menggairahkan semangat kemitraan dengan lembaga perguruan tinggi dan stakeholder lainnya dalam rangka mengantisipasi perubahan iklim secara global dan membangun Maluku yang berwawasan lingkungan,” ujar gubernur dalam sambutannya saat membuka seminar nasional Agroforestri yang berlangsung Auditorium Unpatti, Jumat (21/11).
Gubernur menilai seminar ini adalah gagasan yang luar biasa dan harus ditindaklanjuti dan disaksikan oleh semua komponen dalam upaya mengantisipasi keselamatan bersama. Kebijakan pembangunan yang berpihak pada rakyat dan ngkungan akan terus ditingkatkan.
Sementara itu, Rektor Unpatti Thomas Pentury dalam sambutannya yang dibacakan oleh Pembantu Rektor Bidang Akademisi MR Uluputy mengungkapkan bahwa, perubahan iklim merupakan salah satu isu lingkungan yang sangat besar pada saat ini sehingga harus bertindak cepat serta mengambil keuntungan dari solusi yang ada untuk menjaga kerusakan parmanen pada wilayah Maluku.
“Olehkarena itu, kami berharap kegiatan akademisi yang dalam hubungannya dengan seminar nasional ini dapat memberikan rekomendasi-rekomendasi yang terbaik bagi pengembangan wilayah kepulauan baik itu secara nasional khususnya didaerah Maluku,” harapnya. (S-37)
- See more at: http://siwalimanews.com/post/gubernur_maluku_butuh_adanya_agroforestri#sthash.AuG5NYLT.dpuf
- Log in to post comments
- 340 reads