BEKERJA DAN BERBAKTI UNTUK KEMAJUAN KTI

Bencana Kekeringan NTB Masuk Status Siaga

Bencana Kekeringan NTB Masuk Status Siaga

    Written by  Zainudin Syafari
    Sat,03 May 2014 | 14:10

KBR68H, Mataram- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) NTB memberlakukan status siaga terhadap bencana kekeringan di NTB. Kepala BPBD NTB Wedha Magma Ardhi mengatakan, status siaga diberlakukan karena kekeringan diperkirakan akan meluas mulai bulan Mei ini. BPBD NTB bakal segera memetakan daerah yang mengalami kekeringan.

“Nanti kita seluruh NTB kita tetapkan sebagai siaga darurat kekeringan. Dengan adanya itu kita lakukan ke Jakarta nanti upaya-upaya yang kita lakukan dalam bentuk mitigasi struktural maupun non struktural."

"Mana yang paling kritis kita upayakan dengan membuat sumur bor kemudian mengefektifkan embung-embung rakyat. Nah ini kita kerjasama dengan Dinas PU nanti” kata Wedha.

Kepala BPBD NTB Wedha Magma Ardhi mengatakan, perkiraan anggaran dalam siaga bencana kekeringan ini sekitar Rp 10 Miliar. Saat ini empat daerah NTB telah terindikasi mengalami kekeringan yakni wilayah Kabupaten Lombok Utara (KLU), Lombok selatan bagian timur, dan sebagian dari kabupaten Dompu dan Bima.

Editor: Irvan Imamsyah

Sumber: http://portalkbr.com/nusantara/nusatenggara/3232073_4265.html