SELAMAT DATANG
DERAP merupakan singkatan dari Delivering Expanded Resources for AIDS Programming. DERAP merupakan bagian dari proyek kerjasama Pemerintah Amerika Serikat dengan Pemerintah Indonesia untuk mendukung program pengendalian penularan HIV dan penanganan AIDS di Indonesia. DERAP yang dimaksud pada dokumen ini adalah berjangka 12 bulan, selanjutnya disebut sebagai DERAP Bridging Project dibawah USAID/Indonesia, dan dialihkelolakan kepada Training Resources Group Inc. (TRG) dan tiga lembaga konsorsium yakni Pact Washington DC, Yayasan Penabulu Jakarta, dan Circle Indonesia. DERAP memiliki dua tujuan utama yaitu:
- Memperkuat keberdayaan kapasitas organisasi dan teknis pemangku kepentingan tingkat kabupaten/kota untuk mendekatkan akses dan memperluas cakupan layanan HIV dan AIDS secara terus menerus bagi populasi kunci.
- Menyediakan dana hibah terbatas bagi CSO untuk memperkuat layanan komprehensif pencegahan penularan HIV, perawatan dan dukungan, serta pengobatan ARV bagi WPS, Penasun, LSL dan Waria, serta LBT.
Pada implementasinya, DERAP akan menyediakan dukungan teknis bagi CSO, pemerintah dan swasta, terutama penyedia layanan kesehatan, serta pemangku kepentingan terkait pada tingkat kabupaten/kota dan provinsi di mana DERAP bekerja. Sesuai dengan tujuan ke-2 diatas, DERAP akan menyalurkan dana hibah terbatas melalui kemitraan dengan CSO yang dimaksudkan sebagai sumber daya tambahan dari sumber daya yang telah tersedia di masing-masing CSO. Sumber daya tambahan ini ditujukan untuk mendukung pelaksanaan program pencegahan penularan HIV, perawatan dan dukungan serta pengobatan ARV. Dana hibah terbatas dapat dialokasikan oleh CSO untuk mendukung penguatan mutu dan teknis layanan klinik bagi penyedia layanan kesehatan jaringan kerjanya, dalam hal ini Puskesmas. Tujuan utamanya adalah untuk mendukung peningkatan kapasitas manajemen dan teknis layanan klinik melalui pelatihan (in-house training) dan pendampingan, serta dukungan insentif untuk tenaga tambahan non kesehatan, dengan status tenaga honorer yang belum memiliki hukum tetap sebagai pegawai negeri sipil.
Manajemen DERAP melakukan call for proposal secara tertutup dengan mengundang Yayasan/Lembaga untuk mengajukan proposal kepada DERAP dengan cara online. Hanya CSO yang diundang yang boleh mengajukan proposal ke Manajemen DERAP. Semua proposal paling lambat diterima oleh manajemen DERAP paling lambat pada tanggal 22 Mei 2015 pukul 17:00.
Dokumen-dokumen untuk membantu penulisan proposal dapat dilihat dan diunduh sebagai berikut:
- Kerangka Program
- Undangan Pengiriman Proposal
- Lampiran A, Wilayah Kerja, Target Sasaran dan Jaringan Penyedia Layanan HIV
- Lampiran B, Target Capaian DERAP Untuk Kegiatan yang Dilakukan Oleh CSO Menurut Kabupaten-Kota
- Lampiran C, Target Capaian DERAP Untuk Kegiatan yang Dilakukan Berbasis Klinik Menurut Kabupaten-Kota
- Lampiran D, Format Proposal Kerjasama DERAP dengan CSO
- Format penulisan budget dan pipeline
- Format penulisan timeline
Informasi lebih lanjut silahkan mengunjungi http://rfp.derap.org/
Attachment | Size |
---|---|
rfp_DERAP.docx | 43.7 KB |
Kerangka_Program_DERAP.docx | 204.68 KB |
lampiran_a.docx | 27.81 KB |
lampiran_b.docx | 32.36 KB |
lampiran_c.docx | 25.08 KB |
lampiran_d.docx | 43.38 KB |
NAMA_LEMBAGA_TIMELINE.xls | 24.5 KB |
NAMA_LEMBAGA_BUDGET.xls | 43 KB |
- Log in to post comments
- 1694 reads