BEKERJA DAN BERBAKTI UNTUK KEMAJUAN KTI

Layanan Kesehatan Gratis Walau Tanpa KTP

Layanan Kesehatan Gratis Walau Tanpa KTP

Oleh Ria Uloli - Fri Mar 28, 11:35 am

KABILA – Tahun ini Pemerintah Daerah (Pemda) Bone Bolango telah menjamin seluruh warganya mendapatkan layanan kesehatan gratis. Bahkan untuk mendukung layanan kesehatan gratis ini, Pemda telah menyiapkan alokasi anggaran lewat APBD Bone Bolango tahun 2014 sekitar Rp 8,7 miliar.

“Alhamdulillah tahun ini seluruh masyarakat Bone Bolango, kita layani kesehatannya secara gratis. Artinya total coverage, pelayanan kesehatan secara universal dimana seluruh warga Bone Bolango sudah mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis,” ungkap Bupati Bone Bolango Hamim Pou dihadapan para camat, kepala Puskesmas dan kepala desa serta lurah pada sosialisasi Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di aula kantor Camat Kabila, Kamis (27/3). Bupati mengatakan, andaikan ada warga Bone Bolango yang belum memiliki KTP dan membutuhkan pelayanan kesehatan, maka tegas diperintahkan agar tetap dilayani. “Paling tidak ada surat keterangan dari kepala desa yang menyatakan bahwa dia betul-betul penduduk desa tersebut. Jangan karena tidak ada KTP, menjadi penghambat pelayanan kesehatan gratis sehingga mengakibatkan warga itu tambah sakit atau bahkan meninggal dunia. Saya minta kepada rumpun kesehatan jangan menyia-yiakan pasien,” tegas Hamim Pou.

Bupati mengingatkan dalam pelayanan kesehatan jangan selalu prosedurnya nomor satu tapi subtansi pelayanan menjadi di belakang atau disia-siakan. Ini tidak boleh terjadi, tapi diminta ini harus beriringan. “Terkait dengan pelayanan kesehatan ini, saya minta kesiapan kita semua, terutama ditingkat Puskesmas untuk siap melayani masyarakat lebih baik dari waktu-waktu sebelumnya, sebelum ada penyelenggaraan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) ini,” jelasnya.

Terakhir, Bupati Hamim Pou berharap kepada jajaran rumpun kesehatan agar dalam melakukan pelayanan kesehatan harus senyum dan tidak boleh ada diskriminasi dalam pelayanan kesehatan. “Jadi senyum, salam, dan sapa, itu harus menjadi budaya kerja pelayanan kita kepada masyarakat maupun pasien yang membutuhkan layanan kesehatan,” tandasnya. (axl)

Sumber: http://gorontalopost.com/2014/03/28/layanan-kesehatan-gratis-walau-tanpa-ktp/