Artikel/Opini
Artikel ini telah tayang di Katadata.co.id, 16 April 2020
Saat ini, hampir semua diskusi yang sifatnya publik menempatkan Covid-19 sebagai objek utama. Memaksa orang-orang untuk memikirkan keselamatan dan kesehatannya. Tidak sedikit pula muncul opini yang mengangkat kesalahan sistem pembangunan dan globalisasi sebagai pemicu lain dari wabah ini.
Banyaknya pertimbangan mengenai pertumbuhan ekonomi daripada kemaslahatan masyarakat adalah kritik yang paling sering terlontar. Oleh karenanya, setelah semua ini usai, kita perlu berpikir bagaimana menjalani keseharian yang lebih tertata dan arif serta selaras dengan kebutuhan lingkungan dan alam. Lebih tertata. Dua kata kunci ini utamanya perlu diperhatikan oleh para pengambil kebijakan di Indonesia.
Pasca membaiknya penanganan krisis bisa dijadikan momentum untuk mengoreksi praktik pembangunan yang terlalu fokus pada pembangunan ekonomi. Begitupun pembahasan tentang inovasi yang selama ini terlampau dikaitkan dengan pertumbuhan ekonomi. Diperlukan pergeseran ke arah inovasi inklusif yang menekankan pada pendekatan lintas disiplin untuk mengatasi tantangan aktual yang secara langsung dihadapi masyarakat. Pentingnya pendekatan inovasi... read more..
oleh Bonifasius Y. Lody Maturbongs dan Barakalla Robyn
Sebagai perwujudan komitmennya terhadap Perjanjian Iklim Paris 2015, pemerintah Indonesia telah menargetkan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dari kegiatan usaha sebesar 29 – 41 persen hingga tahun 2030. Dalam kesempatan lain, Panel Antarpemerintah tentang Perubahan Iklim PBB (UNFCCC) menyatakan bahwa jika tingkat pemanasan global melebihi 1,5°C, risiko kekeringan, banjir, suhu panas ekstrem, dan kemiskinan bagi ratusan juta orang akan meningkat di dunia.
Meskipun komitmen iklim nasional (NDC) dari seluruh negara saat ini akan menurunkan tingkat emisi gas rumah kaca, suhu global diprediksi masih akan naik sebesar 2,6 – 3,1°C pada tahun 2100. Oleh karena itu, seluruh negara di dunia didorong untuk menetapkan target pengurangan emisi yang lebih ambisius.
Hal ini juga berlaku bagi Indonesia, salah satu negara penghasil emisi gas rumah kaca terbesar di dunia. Dalam hal ini, peranan Papua dan Papua Barat sebagai provinsi yang kaya akan tutupan hutan menjadi sangat penting. Kedua provinsi tersebut memiliki lebih dari 33 juta ha area tutupan hutan atau lebih dari 80 persen total... read more..
“Saya terbuka mengelola SD Negeri Mbait. Pada saat menerima dana BOS, PMAS atau dana dari kampung, saya sampaikan kepada semua guru. Saya perlihatkan uang di hadapan semua guru dan serahkan kepada bendahara sekolah untuk digunakan sesuai rencana kerja anggaran sekolah yang telah ditetapkan bersama dalam rapat,” ungkap Sergius Asaribab, Kepala SD Negeri Mbait.
Setiap pasang mata yang melewati kampung Mbait, Agats tepatnya di Cemenes, pasti mengetahui letak SD Negeri Mbait. Sekolah ini berdiri tahun 2006. Kehadiran SD Negeri Mbait untuk menjawab kebutuhan anak-anak Asmat, yang tinggal di pinggiran kota Agats supaya bisa mengakses pendidikan dasar berkualitas. Pada tahun 2017, SD Negeri Mbait mengalami krisis serius. Kepemimpinan di SD Negeri Mbait yang lemah telah merusak tata kelola sekolah tersebut. Penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), dana Pemberian Makan Anak Sekolah (PMAS) dan dana desa tidak pernah terbuka. Kondisi gedung sekolah tidak terawat. Tidak ada kantin, Perpustakaan, tempat parkir dan tempat sampah. Lebih ironis, sekolah dengan puluhan guru dan ratusan siswa ini tidak memiliki WC guru dan siswa.
Masih di tahun 2017, tatkala memasuki halaman SD... read more..
Oleh: Vivi Alatas
https://twitter.com/vvalatas/status/1240820326256132096?s=12
Yang paling kasihan orang miskin, penjual keliling yang kehilangan pembeli, warung samping sekolah yang sepi, toko kelontong . Pada saat yang sama mereka yang paling rentan terkena dampak karena tidak punya pilihan social distancing dan berkurangnya penghasilan dengan drastis . Pekerja pabrik yang dihadapkan pada pilihan yang terkadang bagaikan buah simalakama.
Apa yang bisa dilakukan pemerintah?
Ada beberapa pilihan namun harus melihat mana yang paling memungkinkan untuk dilakukan segera dan ketersediaan dana:
BLT, bantuan langsung tunai. Indonesia sudah punya pengalaman melakukan ini dan bisa dilakukan dengan cepat.
Mendorong orang -orang yang belum ikut BPJS untuk ikut BPJS, bisa dengan memberikan insentif potongan beberapa bulan seharga premi kelas 3, dan ini nantinya bisa menaikan jumlah kepesertaan dan iuran yang terkumpul dari BPJS setelah badai ini sirna.
Bantuan Pangan Non Tunai ditambah jumlah beras yang didapat, juga ditambah untuk sabun , dan jika memungkinkan sejumlah kecil masker untuk emergency.
Listrik untuk 450 dan 900 VA digratiskan beberapa bulan
Pendapatan tidak kena... read more..
Oleh Fary Francis
Dewan Pembina Yayasan Bursa Pengetahuan Kawasan Timur Indonesia ( BaKTI)
Kasus pandemi COVID-19 terus mewabah dan bertambah. Jumlah kasus positif virus corona di Indonesia per Senin (30/3/2020) tercatat sebanyak 1.414 kasus. Bertambah 129 pasien yang dinyatakan positif virus corona dalam 24 jam terakhir. Dari total tersebut, sebanyak 75 orang berhasil sembuh. Sedangkan jumlah korban meninggal sebanyak 122 orang, bertambah 8 orang dari hari sebelumnya.
Pentahelix
Konsep baru pencegahan dan penanganan Covid-19 dikemukakan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) Doni Monardo sebagai Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid–19. Ia menyebutnya sebagai formula pentahelix, yakni pendekatan yang memprioritaskan penggunaan konteks lokal, kearifan lokal, sumber daya lokal sesuai dengan jiwa gotong royong dalam mencegah dan mengatasi bencana, termasuk corona virus yang mewabah saat ini. Dalam konteks ini, lima jalinan (pentahelix) komponen harus bekerja sama, bekerja bersama-sama, saling mendukung dan melengkapi, yakni pemerintah, dunia usaha, komunitas masyarakat, akademisi dan media. Bencana apapun termasuk Covid-19... read more..
Pengarusutamaan gender di industri tambang di IndonesiaBALADA AMORHERA SUSANTISAFURA INTAN HERLUSIA|MARCH 06, 2020
“Kolega laki-laki saya umumnya menawarkan bantuan untuk pekerjaan seperti mengangkat panel baterai. ‘Kamu enggak perlu ngelakuin itu. Biar kita aja.’ Walaupun saya merasa diri saya bisa melakukan itu, sebagai cowok, mereka berpikir bahwa pekerjaan seperti itu tidak cocok untuk saya lakukan,” ungkap Gracia (bukan nama sebenarnya), seorang teknisi yang bekerja di sebuah perusahaan tambang di Indonesia.
Komentar serupa banyak ditemukan dalam wawancara kami dengan pekerja perempuan yang bekerja di industri tambang Indonesia. Wawancara ini dilaksanakan sebagai bagian dari penelitian yang sedang berjalan terkait pengarusutamaan gender di industri tambang di Indonesia. Pekerja perempuan pada umumnya dihindarkan dari pekerjaan yang bersifat fisik karena pekerjaan tersebut dianggap tidak sesuai dengan norma gender di masyarakat. Pekerja laki-laki juga pada umumnya merasa malu/risi melihat pekerja perempuan melaksanakan pekerjaan tersebut apabila masih ada pekerja laki-laki yang di sekitarnya.
Sudut pandang pemerintah
Pengarusutamaan gender adalah upaya melibatkan sudut... read more..
Pengembangan modal manusia adalah kunci masa depan IndonesiaCAMILLA HOLMEMO|SEPTEMBER 26, 2019
Pada tanggal 15 Juli 2019, dalam pidato pertamanya sejak terpilih kembali sebagai Presiden Republik Indonesia, Presiden Joko Widodo menyatakan prioritas program kerjanya secara jelas — “Kami ingin menempatkan prioritas kami pada pengembangan modal manusia. Pengembangan modal manusia adalah kunci untuk masa depan Indonesia.”
Di Indonesia, kondisi modal manusia saat ini — pengetahuan dan keterampilan yang dikembangkan serta kesehatan yang dimiliki seseorang sepanjang hidup mereka — perlu mendapat perhatian yang besar. Skor Indonesia pada Human Capital Index tahun 2018 adalah 0,53. Ini berarti, secara rata-rata, seorang pekerja Indonesia pada generasi mendatang hanya akan memiliki produktivitas sebesar 53% dari potensi penuhnya bila ia menyelesaikan pendidikan dan memiliki akses penuh terhadap kesehatan. Walaupun seorang anak Indonesia hari ini secara umum akan menyelesaikan pendidikan selama 12,3 tahun saat ia berusia 18 tahun, secara rata-rata ia hanya akan menerima pembelajaran setara 7,9 tahun sekolah karena rendahnya mutu pendidikan. Selain itu, hampir sepertiga anak-... read more..
Tradisi yang mengakar di Sulawesi Selatan menyebabkan angka perkawinan anak di provinsi ini lebih tinggi. Namun, keadaan ini pula yang menggerakkan seorang remaja 16 tahun untuk bersuara dan melindungi masa depannya.Jimmy Kruglinski – Communications Officer
BONE, Indonesia – Fatma, 16 tahun, pulang sekolah dengan mengendarai motornya. Ia menyusuri jalan utama yang bergelombang pada suatu Senin sore di desa kecil bernama Warani. Seragam putih-birunya tertiup angin. Di depan sebuah rumah, ia berhenti, memarkirkan motor, kemudian melangkah ke dalam. Dalam benaknya, sore itu akan berjalan seperti yang sudah-sudah: diisi dengan mengerjakan PR dan menonton sinetron setelah makan malam sembari berkirim pesan dengan teman-teman di Facebook.
Bayangan tersebut hancur begitu dia masuk ke dalam rumah. “Kakak akan menikah,” kata adiknya, Irmawati. Kata-kata itu membuat Fatma bingung dan terguncang.
Ibu mereka, Sahari, menyampaikan kepada Fatma bahwa beberapa orang datang ke rumah saat Fatma sedang di sekolah. Mereka hendak melamar. Sang pelamar adalah pria berusia 34 tahun, seorang kerabat jauh yang belum pernah Fatma temui.
Tangis Fatma meledak mendengar kabar tersebut. “Aku tidak mau... read more..
Maret ini, selain berita tentang virus COVID-19, kabar yang banyak diberitakan media adalah remaja perempuan 15 tahun, NF, yang membunuh seorang gadis kecil berumur 5 tahun pada 5 Maret lalu.
Publik dikejutkan pertama kali karena pelaku pembunuhan masih belia. Apa yang disampaikan oleh polisi kemudian membuat publik semakin terhenyak. NF disebut membunuh dengan sadar, mengaku tidak menyesal, dan merasa puas dengan perbuatannya. Polisi saat ini masih memeriksa kejiwaan NF.
Salah satu hal yang banyak diulas media adalah pengakuan NF kepada polisi bahwa ia membunuh karena terpengaruh film dan game. Ini sesuatu yang harus menjadi perhatian serius bagi siapa pun yang memiliki kepedulian terhadap perlindungan anak dari media.
Kekerasan dalam mediaMedia yang disebutkan menginspirasi NF untuk membunuh adalah film dan game Chucky dan Slender Man. Keduanya bergenre horor dengan kandungan kekerasan yang kental.
Chucky adalah salah satu ikon fiksi horor terkenal dan digambarkan sebagai pembunuh berantai yang arwahnya menghuni boneka. Tak hanya berbentuk film, Chucky juga berbentuk game.
Dalam film maupun game, sang boneka melakukan kekejaman yang intens.... read more..
Pemerintah Indonesia selama lebih dari 20 tahun telah mencoba mendorong pembangunan di wilayah Timur Indonesia dengan berbagai kebijakan.
Semuanya diikuti oleh transfer fiskal ke daerah timur untuk berbagai program pengembangan wilayah. Namun sayangnya sejak tahun 2000 hingga kini kesenjangan ekonomi antara wilayah timur dan barat Indonesia hampir tidak mengalami perbaikan.
Menggunakan indeks Williamson yang mengukur kesenjangan ekonomi antar wilayah, rata-rata indeks dari 34 provinsi di Indonesia mengalami terhenti pada kisaran 0,79. Dalam Indeks Williamson semakin besar berarti mendekati 1 ekonomi wilayah sangat senjang dan jika mengecil mendekati 0 menunjukkan ekonomi wilayah yang sangat merata.
Menurut BPS pada kuartal ketiga 2019 struktur ekonomi Indonesia didominasi oleh kelompok provinsi di Pulau Jawa dan Pulau Sumatera yang masing-masing menyumbang 59,15% and 21,14% untuk produk domestik bruto (PDB), sementara di bagian timur seperti Maluku dan Papua masing-masing hanya berkontribusi 3,06% dan 2,27% ke PDB.Penyebab kegagalan pengembangan wilayah
Sejak tahun 1993, pemerintah berupaya mendorong roda ekonomi di Kawasan Timur Indonesia (KTI) yang meliputi Sulawesi, Kepulauan... read more..