BEKERJA DAN BERBAKTI UNTUK KEMAJUAN KTI

Kesehatan Ibu-Anak Masuk Agenda Pasca 2015

MDG
Kesehatan Ibu-Anak Masuk Agenda Pasca 2015

JAKARTA, KOMPAS — Pentingnya kesehatan ibu dan anak sebagai esensi pembangunan berkelanjutan ditegaskan Utusan Khusus Presiden RI untuk Tujuan Pembangunan Milenium Nila F Moeloek dalam Forum ”The Partnership for Maternal, Newborn, and Child Health”, di Washington DC, AS, Selasa (15/4) waktu setempat.

Dalam rilis yang dikirimkan Asisten Utusan Khusus Presiden RI (UKPRI) Diah Saminarsih, Nila mengatakan, kesehatan ibu dan anak menjadi daya ungkit dasar dalam menentukan keberhasilan pencapaian target Tujuan Pembangunan Milenium (MDG) lainnya.

”Negara yang berhasil meningkatkan kualitas kesehatan ibu dan anak terbukti berhasil pula meningkatkan pencapaian pada butir-butir MDG lainnya,” kata Nila.

Tercapainya kesehatan ibu dan anak yang unggul, menurut UKPRI, dapat terlihat dari pengendalian jumlah penduduk. ”Kalau populasi terus bertambah tanpa perencanaan, hal itu akan berdampak langsung pada menurunnya kualitas kesehatan penduduk,” kata Nila.

Baik buruknya kondisi kesehatan seseorang secara langsung akan memengaruhi tingkat keunggulan yang bersangkutan.

Nila secara khusus juga menyebutkan perlunya kemitraan berkelanjutan, lintas sektor, dan lintas aktor sebagai wujud operasionalisasi kerangka pembangunan global di tingkat nasional hingga komunitas.

Sesuai kesepakatan, MDG akan berakhir tahun depan dan akan dilanjutkan dengan Agenda Pembangunan Pasca 2015 yang kerangkanya dirumuskan oleh Panel Tingkat Tinggi, yang salah satu anggotanya adalah Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
(*/NIN)

Sumber: http://print.kompas.com/KOMPAS_ART0000000000000000006118112